• Jelajahi

    Copyright © JELAJAH HUKUM

    Afiliasi MPTG

    Banner IDwebhost

    PENDIDIKAN

    Kedua Kalinya, Muktaridi Jabat Ketua PWRI Kota Metro Masa Bakti 2024 – 2027

    Sabtu, 9/28/2024 09:04:00 AM WIB Last Updated 2024-09-28T02:45:35Z
    masukkan script iklan disini

     


    Jelajahhukum.id|BANDAR LAMPUNG - Muktaridi kembali menjabat sebagai Ketua Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Kota Metro, masa bakti 2024-2027.


    Untuk kedua kalinya, Muktaridi menjabat sebagai ketua setelah bersama pengurus PWRI Kota Metro dari pengurus 13 DPC PWRI Se- Provinsi Lampung yang dilantik oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD PWRI) Provinsi Lampung, Kamis (26/9/2024) di Ballroom Hotel Sheraton Bandar Lampung.


    Ketua DPD PWRI Lampung, Darmawan,SH.,MH pada kesempatan tersebut menyampaikan, ucapan selamat kepada seluruh 13 Pengurus DPC yang baru dilantik. Ia percaya bahwa orang-orang yang baru dilantik tersebut memiliki komitmen yang kuat terhadap organisasi.


    "Saya percaya dari komitmen seluruh pengurus DPC PWRI Se- Provinsi Lampung. Sebab ini tidak mudah, mengingat kita adalah bagian orang - orang kuat dan terpilih. Dalam arti kuat menerima berbagai masalah dan itu dapat kita lalui. Oleh karena itu, saya percaya seluruh pengurus dapat menjaga marwah dan nama baik organisasi diwilayah masing - masing," ujar Darmawan.


    Darmawan berharap, agar seluruh pengurus DPC PWRI se- Provinsi Lampung, untuk tetap solid dan kompak.


    "Jaga kekompakan, tetap solid serta saling koordinasi bersama DPD maupun sesama DPC PWRI se- provinsi Lampung. Semoga kita kedepan di dalam mengemban amanah ini mendapat ridho dari Allah swt," harapnya.


    Sementara itu, Muktaridi selaku Ketua DPC PWRI Kota Metro, mengucapkan terima kasih, atas pelantikan seluruh pengurus DPC PWRI se - provinsi Lampung. 


    "Alhamdulillah, kami bersyukur pada hari ini bersama seluruh 13 DPC PWRI se- provinsi Lampung, telah dilantik. Semoga amanah yang mulia serta marwah organisasi PWRI kami jaga. Artinya, mari bersama - sama kita membesarkan PWRI Lampung," ungkap Muktaridi, usai dilantik saat di wawancarai tim media.


    Dirinya mengajak kepada seluruh pengurus DPC PWRI Kota Metro, Masa Bakti 2024 - 2027 dapat lebih kompak.


    "Saya mengajak kepada seluruh pengurus PWRI Lampung dan khususnya anggota PWRI Kota Metro ke depan dapat lebih solid, kompak. Sehingga kita akan semakin baik dan lebih berjaya. Kita juga siap bekerja sama kepada semua pihak untuk kemajuan dan kebaikan bersama selama tiga tahun ke depan untuk membawa PWRI Kota Metro, lebih maju dan baik lagi," pungkas Muktaridi.


    Pada pelantikan tersebut juga disaksikan oleh Ketum PWRI Dr. Suriyanto PD. SH, MH, M Kn bersama Tommy Saputra, SH selaku Ketua Bid.OKK serta dihadiri oleh seluruh forkopimda Provinsi Lampung, dan tamu undangan dari Pejabat seluruh Kabupaten/kota se- provinsi Lampung.



    Adapun pelantikan 13 pengurus DPC PWRI Kabupaten/kota se- Provinsi Lampung, masa bakti 2024 - 2027, sebagai berikut :

    1. DPC PWRI Kota Bandar Lampung

    2. DPC PWRI Kota Metro

    3. DPC PWRI Kab.Lampung Tengah

    4. DPC PWRI Kab. Lampung Utara

    5. DPC PWRI Kab. Lampung Timur

    6. DPC PWRI Kab. Pesawaran

    7. DPC PWRI Kab. Pringsewu

    8. DPC PWRI Kab. Lampung Selatan

    9. DPC PWRI Kab. Way Kanan

    10. DPC PWRI Kab. Tulang Bawang

    11. DPC PWRI Kab. Mesuji

    12. DPC PWRI Kab. Tubaba

    13. DPC PWRI Kab. Tanggamus


    (Tim)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini