• Jelajahi

    Copyright © JELAJAH HUKUM

    Afiliasi MPTG

    Banner IDwebhost

    PENDIDIKAN

    Desa Ngampel Wetan Ikut Serta Penandatanganan Program P3-TGAI

    Sabtu, 9/21/2024 10:06:00 AM WIB Last Updated 2024-09-21T03:11:36Z
    masukkan script iklan disini


    Jelajahhukum.id|KENDAL - Kepala Desa Ngampel Wetan Kecamatan Ngampel, secara aktif berpartisipasi dalam program percepatan peningkatan tata guna air irigasi (P3-TGAI) tahun anggaran 2024. Acara penandatanganan program P3 - TGAI yang di selenggarakan di Hotel MG Santos Semarang, Jum'at (20/09/2024). 


    Pembekalan, penandatangan fakta integritas, dan perjanjian kerja sama yang diselenggarakan oleh BBWS Pemali Juana. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan program P3-TGAI berjalan lancar dan efektif.


    Kepala Desa Ngampel Wetan Abdul Malik menyampaikan, untuk tahun ini alhamdulillah kita mendapatkan program P3-TGAI dan melanjutkan program yang sudah ada di tahun-tahun sebelumnya.


    "Kita mendapatkan program dari kelompok P3A melalui aspirasi dari mas Herviano DPR RI DPIP," ucapnya.



    Abdul Malik pun menjelaskan bahwa kali ini di Kabupaten Kendal ada seratusan lebih Desa yang mendapatkannya, dan program ini sangat membantu di Desa kami, karena Desa kami 70% lahan nya itu pertanian dan saluran irigasinya belum permanen.


    "Dengan adanya bantuan pembuatan P3-TGAI ini saya harap kedepannya bisa meningkatkan hasil produksi dari pertanian di Desa Ngampel Wetan dan mensejahterakan para petaninya," tutup Abdul Malik.


    (Hermawan)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini