LEBAK, Jelajahhukum.id _ Ruas Jalan Desa yang menuju Kampung Cikoneng Desa Cibeber Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak - Banten banyak yang mengalami rusak berat dan nyaris tidak pernah mendapat perawatan.
Salah satunya warga Kampung Cikoneng yaitu BAN mengatakan, keadaan ruas jalan Desa tersebut sudah lama alami kerusakan.
"Sebagian banyak tidak beraspal, tinggal batuan yang membuat tidak nyaman untuk di lewati," ujarnya kepada awak media ini, Rabu (11/10/2023).
Hal serupa juga di ungkapkan ON, udah lama Kang ruas jalan Desa yang menuju Kampung Cikoneng ini rusak, terutama di tanjakan tanjakan, paling 25% lagi yang masih beraspal/ hotmik.
"Kami berharap kepada pemerintah untuk secepatnya mengalokasikan anggaran untuk perbaikan ruas jalan desa ini, apalagi sebentar lagi musim penghujan, sangat licin badan jalan yang hanya tinggal batu tersebut jika di lewati roda dua/ pemotor. Apalagi bagi pemotor perempuan, tidak sedikit yang tergelincir dan jatuh," ungkapnya.
Kami juga berharap, lanjut ON, kepada pihak PT Samudra Banten Jaya (PT SBJ) untuk membantu perbaikan ruas jalan Desa ini.
"Karena kendaraan milik perusahaan pun kadang melewati di ruas jalan ini," pungkasnya.
(Didin)