SUKABUMI, Jelajahhukum.id _ Forum Bersama Media dan Mitra Perubahan Sukabumi (FBMMPS) menggelar acara syukuran atas penempatan Kantor Sekretariat yang menjadi tempat bernaung beragam komponen masyarakat atau lintas profesi, syukuran tersebut bertepatan dengan tahun baru Islam 1445 Hijriyah, Rabu (19/07/2023).
Dalam mengisi acara itu, FBMMPS turut mengadakan kegiatan santunan kepada anak yatim dan jompo di Kantor Sekretariat tersebut yang beralamat di Jln Kiaralawang KM 1 Depan SMAN 1 Palabuhanratu RT 03 RW 018 Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi.
Koordinator FBMMPS, Sopandi mengatakan bahwa Forum yang ia gagas bersama sejumlah nama tokoh lainnya ini akan berupaya mengawal agenda perubahan di Sukabumi sebagaimana visi dan misi FBMMPS.
"Insya Allah kita solid untuk mengawal agenda perubahan ini dari segala aspek kepentingan masyarakat, harapannya tentu untuk Sukabumi yang lebih baik," terangnya.
Tak lupa, Sopandi pun turut mengucapkan terimakasih kepada segenap pihak yang ikut berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan tersebut.
"Terimakasih kepada para pihak atas sumbangsih yang telah diberikan, baik secara materi maupun lainnya guna kelancaran acara hari ini," ujarnya.
Sopandi berharap, agenda yang diawali dengan perayaan syukuran ini bisa membawa dampak positif di tengah masyarakat.
"Kita perlu mengedepankan kolaborasi yang menghasilkan kebermanfaatan khususnya di Sukabumi," pungkasnya.
(*red)