SUKABUMI, jelajahhukum.id||Kabupaten Sukabumi bukan hanya menyuguhkan hamparan laut dan pantai nan luas dan indah. Ada juga gunung yang menyajikan panorama tersendiri, salah satunya Puncak Libra yang berada di Kampung Buniasih, Desa Cibodas, Kecamatan Palabuhanratu.
Puncak libra berada di lahan sekitar 3 hektare dengan ketinggian sekitar 600 mdpl dengan pemandangan yang eksotis mulai laut, gunung, dan sawah (Lagusa). Perlahan tapi pasti, setiap akhir pekan tempat itu jadi lokasi berkumpulnya masyarakat yang ingin berlibur.
Kepala Desa Cibodas H.Junajah Jajah Nurdiansyah mengatakan, tujuan dikembangkannya desa wisata puncak libra untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat, melestarikan alam, lingkungan dan sumber daya.
"Puncak libra dibangun untuk mengedukasi bagi siapapun, terutama dalam melestarikan alam pedesaan yang ada," ucapnya.
kata Junajah, penamaan libra memiliki arti lincah dan berani atau bintang, sehingga dirinya menyebut bintangnya puncak desa cibodas ada di sana. Saat ini puncak libra banyak dikunjungi oleh masyarakat untuk sekedar ber-swafoto, kongkow ria bahkan camping.
"Kedepan kawasan puncak ini akan terus kita kembangkan agar menjadi tempat wisata edukasi bagi masyarakat, yang memiliki arena Offroad ATV dan Camping drown," ujarnya.
Junajah menambahkan, wisata ini dulunya adalah perkebunan karet yang berlatar belakang pegunungan dan sawah. Maka dengan dijadikan kawasan tersebut sebagai salah satu obyek wisata andalan desa, diharapkan bisa menarik perhatian para pengunjung dan meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Suasana alam di Puncak Libra lebih menarik karena suasana alamnya yang masih sejuk serta bebas dari polusi udara," pungkasnya.
Nah, bagi wisatawan yang penasaran, rutenya dari pusat kota Palabuhanratu tinggal menuju ke Kantor Desa Cibodas, selanjutnya dibutuhkan waktu sekitar 10 menit dari kantor Desa Cibodas untuk sampai ke Puncak Libra.
(*red)