• Jelajahi

    Copyright © JELAJAH HUKUM

    Afiliasi MPTG

    Banner IDwebhost

    PENDIDIKAN

    Babinsa Citarik Menyampaikan Materi Wasbang Kepada Siswa Siswi SMK Yasifa Desa Citarik

    Selasa, 9/06/2022 06:57:00 AM WIB Last Updated 2022-09-05T23:58:08Z
    masukkan script iklan disini


    Jelajahhukum.id||Sukabumi - Sebanyak 500 siswa dan siswi SMK Yasifa yang ada di wilayah Desa Citarik Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, menerima pembekalan dalam MOPDB (Masa Orientasi Peserta Didik Baru) dan lama.


    Dalam kegiatan pembekalan tersebut salah satu pemateri dari Koramil 0622-02/Palabuhanratu jajaran Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi Babinsa Citarik Pelda Dedi menyampaikan materi tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang) serta 4 Pilar Kebangsaan,  Senin (05/09/2022).


    Pelda Dedi selaku Babinsa di wilayah binaannya dalam kegiatan menyampaikan materi Wasbang mengenai pengenalan lingkungan sekolah ini bertujuan mengingatkan kembali tentang 4 Pilar Kebangsaan yakni : Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).


    Dalam penyampaian materi Wasbang, selain mengingatkan kembali 4 Pilar Kebangsaan, penyampaian materi ini juga bertujuan agar siswa siswi lebih mengenal dan lebih bangga sebagai Warga Negara Indonesia.


    "Dengan mencintai budaya bangsa sendiri, maka akan tumbuh rasa cinta tanah air,bangsa dan Negara di kalangan siswa siswi SMK Yasifa yang saat ini mengikuti kegiatan," pungkasnya


    (Novita)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini