Jelajahhukum.id||Sukabumi - Salah satu kebudayaan yang menjadi identitas masyarakat desa adalah kerja bakti. Kegiatan ini biasanya dilakukan masyarakat sekitar secara bersama-sama, dengan tujuan melakukan kegiatan tertentu. Salah satunya kerja bakti untuk membangun infrastruktur atau membersihkan lingkungan sekitar yang dilaksanakan secara gotong royong.
Di Desa Kertajaya,tepatnya di kampung keramat jaya RT 013 RW 03 Desa Kertajaya Kecamatan Simpenan, kerja bakti masih sering dilaksanakan. Meskipun dalam pelaksanaanya belum rutin tiap minggu atau tiap bulan, seperti membersihkan jalan lingkungan sekitar membersihkan saluran irigasi dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Kepala Dusun (Kadus) Kertajaya Nurmansyah mengatakan, kegiatan membersihkan Jalan Desa di lingkungan kampung Kramat jaya ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari kotoran, sampah dan rumput serta pohon yang sudah rimbun.
"Dengan lingkungan yang sehat, kita tidak akan mudah terserang berbagai penyakit. Kebersihan lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan, keindahan dan keasrian lingkungan," jelasnya, Minggu (01/05/2022).
Kadus Nurman mengapresiasi kepada warga masyarakat yang selalu aktif di setiap ada kegiatan seperti ini.
"Saya apresiasi kepada warga kampung keramat jaya yang selalu aktif dan kompak. Selain untuk menjaga kebersihan,kegiatan ini juga bertujuan untuk membina hubungan sosial masyarakat sesama warga," paparnya.
Dikatakan warga kampung Kramat jaya, Halimi 46 tahun dirinya mengaku senang dengan rasa kekompakan sesama warga,lingkungan ini harus tetap kita Jaga dan rawat agar terlihat nyaman.
"Kalau bukan kita yang menjaga dan merawatnya siapa lagi," pungkasnya sambil duduk santai megang cangkul dengan keringat yang bercucuran di badanya.
Reporter: Hilman