Jelajahhukum.id||Sukabumi - Pengurus Daerah Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) beserta Pengurus Cabang mengadakan acara dalam rangka menyambung tali silaturahmi sesudah Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah dengan menggelar Halal Bihalal di Tempat Wisata Pantai Batu Bintang,tepatnya di Saung Katineung yang berada di wilayah Desa Jayanti Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Selasa (24/5/2022).
Kepala Desa Jayanti Nandang,S.Ag yang di undang hadir di acara tersebut mengatakan, Alhamdulilah hari ini saya Kepala Desa Jayanti diundang oleh Ketua PC (Pengurus Cabang) PGRI Kecamatan Palabuhanratu untuk menghadiri acara silaturahmi, kemudian pembekalan arahan dibalut dalam acara halal bihalal para pengurus PGRI se-Kabupaten Sukabumi, alhamdulilah kelihatannya dihadiri oleh Dinas Pendidikan, hadir juga dari ketua yayasan juga ada JLPK, kemudian para ketua PGRI Kecamatan juga hadir, karena ini se-Kabupaten Sukabumi beserta pengurusnya.
"Ada siraman rohaninya juga yang di isi oleh Ustadz Wisnu Albantani atau sering disapa Ajeungan Geledeg Muda dan di akhiri sesi ramah tamah dan ngobrol bareng," tuturnya.
Pertama yang saya ingin sampaikan, secara teritori saya merasa bangga wilayah Desa Jayanti tepatnya di Saung Katineung, wilayah kita dijadikan tempat untuk silaturahmi para guru-guru kita yang terikat dalam lembaga PGRI untuk melaksanakan halal bihahalal sambil memamerkan dalam tanda kutip memperlihatkan kepada halayad, bahwa desa jayanti yang meskipun punya teritori garis pantainya yang hanya mempunyai panjang 1 km saja, kami sudah memberikan suguhan yang view, enak dipandang dan untuk dijadikan tempat bersilaturahmi seperti itu.
"Yang kedua kami mengapresiasi terhadap para guru-guru yang tergabung dalam PGRI, dimana saya secara pribadi bisa hadir di acara itu membuktikan bahwa kami Pemerintahan Desa sangat respek terhadap apa yang dilakukan oleh para guru, karena notabennya beliau adalah guru-guru kita. Menunjukan solidaritas dan sinergitas antara pemerintahan, khususnya desa bisa bersilaturahmi dan mensupport terhadap kegiatan halal bihalal ini," ucap Nandang.
Banyak hal yang di sampaikan Pak Kadis yang diwakilkan kepada Pak Sekdis dengan memberikan arahan dan sambutan dan mengapresiasi juga kehadiran saya secara pribadi dan jujur bahwa Desa Jayanti, khusus untuk dunia pendidikan, kami menganggarkan di APBDES akan support terhadap siswa/siswi yang berprestasi dalam dalam kategori yang kurang mampu dan wajib itu hukumnya. Setiap tahun harus ada untuk memberikan dana beasiswa kepada siswa-siswi, mulai dari PAUD, TK kemudian SD,SMP dan SMA kepada siswa/siswi yang berprestasi, tapi dalam kategori yang kurang mampu.
"Maka kita support dalam stimulus presmani diberikan kepada mereka hanya sebagai spirit saja, agar mereka belajarnya lebih semangat lagi. Insya Allah setiap tahun itu ada di APBDES kita," terang Kades Jayanti.
Terkait tentang acara halal bihalal keluarga besar PGRI Kabupayen Sukabumi, lanjut Nandang, saya secara pribadi menghaturkan berterima kasih kepada Ketua PC PGRI Palabuhanratu yang sudah bisa mengundang seluruh jajaran pengurus para PC PGRI se-Kabupaten Sukabumi yang bisa dihadiri dan juga Dinas pendidikan.
"Kebersamaan sinergitas dan solidaritas terlihat di acara hari ini, sangat luar biasa. Saya melihat kekompakan para guru se-Kabupaten Sukabumi sangat luar biasa, sekali lagi saya sangat mengapresiasi acara tadi. Mudah-mudahan kedepannya, sinergitas yang ditunjukan oleh para orang tua kita ataupun para guru-guru kita tetap terjalin seperti itu, bisa mengemban amanat dan tugasnya serta memperjuangkan hak-hak mereka dan memberikan ilmu kepada siswa/siswi kita," pungkasnya.
Reporter: Andi/Nanda