• Jelajahi

    Copyright © JELAJAH HUKUM

    Afiliasi MPTG

    Banner IDwebhost

    PENDIDIKAN

    Kegiatan Sosialisasi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukabumi di Desa Gandasoli

    portalberita.co.id
    Selasa, 11/09/2021 08:03:00 AM WIB Last Updated 2022-04-19T16:08:02Z
    masukkan script iklan disini

     


    Sukabumi,- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukabumi Sosialisasikan Kegiatan Gerakan PKK seperti yang tertuang dalam peraturan Presiden no.99 tahun 2017 tentang pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga juga peraturan Mendagri no.36 tahun 2020.


    Kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua Team penggerak PKK Kabupaten Sukabumi Dra.Yani Jatnika Marwan M.pd, Camat kecamatan Cikakak Dadang Ramdani, Kepala Desa sekecamatan Cikakak,berikut Pokja-pokja se-Kecamatan Cikakak Kabupaten Sukabumi, Senin (08/11/2021).


    Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukabumi Dra.Yani Jatnika Marwan.Mpd mengatakan bahwa kegiatan hari ini pada intinya silaturahmi kepada desa-desa, yang Alhamdulillah sudah 14 desa kami kunjungi,kami sebagai Pembina Team penggerak PKK kabupaten Sukabumi menyampaikan peraturan presiden no.99 tahun 2017 dan juga Permendagri no.36 tahun 2020.


    "PKK saya katakan merupakan Agen of change untuk memajukan masyarakat, khususnya di Kabupaten Sukabumi ini,agar masyarakat lebih memahami arah dan tujuan dari Gerakan PKK, serta dapat dirasakan oleh masyarakat khususnya masyarakat kabupaten Sukabumi," tuturnya.


    Ditengah kegiatan tersebut ada penyerahan bantuan paket sembako untuk para jompo sebanyak 50 paket yang diserahkan langsung oleh Ibu Bupati Kabupaten Sukabumi,juga penyerahan beberapa puluh bibit buah-buahan untuk ditanam di tanah  Desa Gandasoli.


    Ditempat yang sama, Camat Kecamatan Cikakak Dadang Ramdani menyampaikan Apresiasinya terhadap ketua TP PKK kabupaten Sukabumi, pada hari ini secara langsung oleh Ibu Bupati disampaikan tentang Peraturan Presiden no.99 tahun 2017 Juga Permendagri no.36 tahun 2020, sekarang ini sedang dilakukan pembinaan kepada semua pokja-pokja PKK se-Kecamatan Cikakak,tadi juga ada penyerahan 50 paket sembako juga untuk jompo.


    "Inilah bentuk uluran tangan buat sesama yang sangat membutuhkan dalam masa covid-19 ini. Semoga bisa bermanfaat, juga untuk penyerahan beberapa puluh pohon buah-buahan,ini mengingatkan bahwa kita harus bercocok tanam,agar maju dalam pertaniannya juga," ujarnya.



    Sementara itu, Kepala Desa Gandasoli Saeban,S.H menyampaikan apresiasi terhadap kedatangan langsung Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukabumi dalam hal ini Dra.Yani Jatnika Marwan M.pd, Alhamdulillah saya berterima kasih kepada Ibu Bupati Kabupaten Sukabumi yang sudah berkenan hadir memberi kan ilmunya kepada kami tentang PKK,juga terimakasih atas bantuannya berupa paket sembako sebanyak 50 paket tersebut,juga bantuan bibit buah-buahan semoga bisa cepat berbuah.


    "Harapan kedepannya, Semoga PKK, khususnya PKK Desa kami semakin maju," ucapnya.


    Salah satu perwakilan Ketua Tim PKK Kecamatan Cikakak yang juga didampingi Sekmat Kecamatan Cikakak mengatakan, rasa terima kasih atas kunjungan Ketua TP PKK Kabupaten Sukabumi.


    "Alhamdulillah kami mendapat penerangan tentang PKK. Semoga kedepan PKK Kecamatan Cikakak bisa melakukan pembinaan kesetiap Desa se-Kecamatan Cikakak," pungkasnya.


    Reporter : Irwan

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini